Peluang Bisnis: Memanfaatkan Internet dan Teknologi

Peluang Bisnis
Transaksi ponsel | silanis.com

Bicara mengenai peluang bisnis mungkin tidak ada habisnya, begitu juga dengan orang-orang yang mencari peluang bisnis baik online maupun offline. Bisnis online adalah yang paling sering kita dengar, namun masih banyak yang sepenuhnya belum mengerti dan tahu ruang lingkup bisnis ini.

Saat ini, bisnis erat hubungannya dengan teknologi dan internet. Dalam dunia bisnis teknologi dan internet ikut terbawa sebagai sarana pengembangan dan menjalankan bisnis tersebut. Sebut saja menjual pulsa, mungkin dulu dalam berjualan pulsa bisa dilakukan dengan hanya bermodalkan beberapa Rupiah dan sebuah perangkat ponsel.

Saat ini, tidak hanya menggunakan ponsel, jualan pulsa sudah bisa dilakukan dengan menggunakan aplikasi atau dengan transaksi yang melibatkan internet. Entah itu melalui internet banking maupun aplikasi web yang disediakan pengembang atau agen.

Peluang lainnya yang menggunakan Teknologi dan Internet adalah membuka jasa pembayaran online atau lebih dikenal dengan loket pembayaran online. Peluang ini cukup menjanjikan dalam kurun waktu yang lama kedepannya. Pasalnya, kebutuhan akan loket pembayaran cukup banyak terutama di daerah yang masih terpencil di pedesaan.

Loket pembayaran online bisa untuk membayar listrik, beli pulsa, bayar tv berlangganan dan lain sebagainya. Dan, lebih baik lagi jika bisnis ini digabungkan dengan jualan pulsa dan asesoris ponsel. Ini benar-benar peluang bisnis yang menjanjikan.

Beralih ke peluang bisnis lain, salah satunya adalah memanfaatkan internet sebagai sumber penghasilan sampingan atau penghasilan utama jika telah memiliki penghasilan yang cukup. Memanfaatkan internet bisa dengan berbisnis online. Jadi publisher iklan, bisnis afiliasi dan lain-lain yang aktivitasnya dilakukan lewat internet.

Peluang tidak selalu karena banyaknya modal yang dimiliki, tapi bagaimana kita melihat peluang dan menjadikannya bisnis dengan sentuhan inovasi baru yang berbeda dan tidak pernah ada sebelumnya. Ide peluang usaha bisa didapat dimana saja, bahkan kadang ia datang saat kita berjalan dan melihat sesuatu yang butuh sedikit sentuhan.

0 Response to "Peluang Bisnis: Memanfaatkan Internet dan Teknologi"

Post a Comment

Iklan Atas Artikel

Iklan Tengah Artikel 1

Iklan Tengah Artikel 2

Iklan Bawah Artikel