Di Indonesia YouTube Sudah Bisa Ditonton Offline Loh!
Bagi pengguna YouTube di Indonesia sekarang ada kabar gembira, yaitu YouTube telah meng-update aplikasi YouTube untuk Android yang telah tersedia fitur "Offline"
Apa yang dimaksud dengan fitur "Offline" di YouTube? Fitur offline ini adalah fitur penyimpanan video untuk Anda nonton nantinya. Fitur ini mirip dengan fitur "Tonton Nanti", hanya saja dengan menggunakan fitur ini, Anda bisa menonton video bahkan tanpa koneksi internet sekalipun.
Konsep dari fitur offline ini adalah menyimpan video yang ingin Anda tonton nantinya jika Anda sedang tidak berada dalam jangkauan jaringan yang bagus. YouTube akan menyimpan cache dari video yang ingin Anda tonton , tentunya setelah Anda memasukkan video tersebut kedalam daftar offline.
Fitur ini sangat berguna bagi Anda yang tinggal di daerah yang memiliki layanan jaringan yang kurang baik. Nah, saat Anda berada dalam jaringan yang koneksi internetnya cepat, Anda bisa menggunakan fitur ini untuk Anda tonton nanti.
Video yang ingin Anda tonton offline ini bisa Anda tonton dalam waktu 48 jam, setelah jangka waktu tersebut, video akan hilang dari daftar offline Anda.
Google sebagai pemilik YouTube membuat fitur ini untuk memberikan layanan yang lebih baik, khususnya di kawasan Asia yang layanan internetnya masih banyak yang kurang baik.
Bagi Anda yang ingin menggunakan fitur ini, silahkan upgrade aplikasi YouTube di smartphone Android Anda, atau Anda bisa mendownlod aplikasinya disini.
0 Response to "Di Indonesia YouTube Sudah Bisa Ditonton Offline Loh!"
Post a Comment