Pengertian Lafal, Tekanan, Intonasi, Jeda dan Contohnya
Pada artikel ini saya akan membahas tentang Pengertian Lafal, Tekanan, Intonasi, Jeda dan Contohnya. Dalam membaca, keempat unsur ini harus diperhatikan karena jika tidak mengerti tentang tata bahasa, maka bahasa tersebut tidak enak di dengan saat dibacakan.
Bagi kamu yang suka membaca puisi, lafal, intonasi, tekanan dan jeda mungkin sudah tidak asing lain karena tanpa mengenal keempat poin penting ini. Puisi yang dibacakan tidak indah lagi. Apalagi puisi yang dibacakan puisi untuk si dia.
Baiklah, berikut penjelasan tentang pengertian lafal, intonasi, tekanan dan jeda. Kamu juga bisa membaca pengertian pantun, jenis, struktur dan contohnya, yang telah saya bahas beberapa waktu lalu.
Pengertian Lafal, Tekanan, Intonasi, Jeda dan Contohnya
Pengertian Lafal
Lafal adalah suatu cara seseorang atau sekelompok orang dalam mengucapkan bunyi bahasa. Bunyi bahasa Indonesia meliputi Vokal, konsonan, diftone, gabungan konsonan.
Dalam tuntunan bahasa, ada sejumlah vonem yang dilafalkan tidak sesuai dengan lafal yang tepat sehingga lafal tersebut tidak baku.
Contoh :
- Ijin = Izin
- Pitnah = Fitnah
- Rejeki = Rezeki
Pengertian Tekanan
Tekanan atau nada adalah tinggi rendahnya pengucapan suatu kata. Dalam hal ini nada berfungsi untuk member tekanan khusus pada kata-kata tertentu.
Contoh :
Saya membaca buku Bahasa Indonesia.
Pada kalimat di atas yang ditekankan adalah kata "saya". kalimatnya mengandung pengertian bahwa pelaku yang membaca buku adalah saya, bukan yang lainnya.
Pengertian Intonasi
Intonasi adalah naik turunnya lagu kalimat. Intonasi berfungsi sebagai pembentuk makna kalimat.
Contoh :
- Apa maksudnya?
- Kita harus rajin belajar.
- Tutup pintunya!
- "Besok pagi tugas ini harus selesai," kata kakak
Dari kalimat diatas kita bisa memperhatikan lagu kalimat, kita dapat menentukan intonasinya sebagai berikut:
- Naik
- Datar
- Naik
- Turun
Pengertian Jeda
Jeda adalah perhentian lagu kalimat. Jeda terbagi ke dalam 3 jenis yaitu :
- Jeda panjang ( . ) titik
- Jeda sedang ( , ) koma
- Jeda pendek ( _ ) spasi
Contoh:
- Kata ayah. Ibu cantik.
- Kata ayah, ibu cantik.
- Kata ayah ibu cantik.
Demikian artikel Pengertian Lafal, Tekanan, Intonasi, Jeda dan Contohnya ini saya tulis. Mohon maaf jika ada kekurangan. Silahkan berkomentar untuk menambah kekurangan artikel ini. Jangan lupa share artikel ke sosial media untuk memberitahukan teman-teman kamu tentang artikel ini.
0 Response to "Pengertian Lafal, Tekanan, Intonasi, Jeda dan Contohnya"
Post a Comment