Contoh Peluang Usaha yang Bisa di Kerjakan Dengan Mudah Dari Rumah

Pernah berpikir bekerja dan menghasilkan uang dari rumah? Wah, saya yakin kamu adalah orang yang ingin maju, orang yang mulai berpikir menjadi freelancer tidak bekerja sebagai karyawan yang selalu dibawah tekanan.

Sebenarnya ada banyak peluang usaha dari rumah yang bisa dikerjakan dengan mudah, hanya saja yang tidak mudah itu adalah mengambil langkah untuk memulai. Meski tidak semua, namun kebanyakan orang tidak berani start. Entah karena tidak ada nyali, tidak ada modal atau hanya sekedar mengikuti tren saja.

Sekarang saatnya start setelah kamu menemukan ide peluang usaha yang tepat, tinggal bagaimana kamu dengan penuh keyakinan dan memulainya segera.

Contoh Peluang Usaha yang Bisa di Kerjakan Dengan Mudah Dari Rumah

Berikut ini ada beberapa contoh peluang usaha yang bisa dikerjakan dengan mudah hanya dari rumah, bisa dikerjakan paruh waktu (part time) sehingga jika profesi kamu sekarang sebagai karyawan kamu bisa menjalani usaha kamu sepulang dari pekerjaan. Saya memberikan beberapa contoh peluang usaha secara online saja karena ini menyangkut pekerjaan part time.

1. Menjadi publisher iklan di blog sendiri dan mendapatkan penghasilan

Jika kamu belum memiliki blog, sekarang saatnya mulai membangun blog karena ada banyak peluang yang bisa menghasilkan uang dari blog/website. Salah satu contohnya adalah menjadi publisher iklan.

Sebagai contoh iklan dari Google AdSense. Kamu bisa meraih ratusan hingga ribuan dollar dari program milik Google ini. Tidak perlu repot-repot mencari uang dari rumah, bahkan kamu bisa menghasilkan uang dari mana saja dengan mengikuti program Adsense.

Hal ini tidak terlepas dari blog yang kamu miliki, dimanapun kamu bisa menulis artikel untuk isi blog kamu bahkan saat berada dalam perjalanan karena memanfaatkan aplikasi platform blog dari smartphone bisa memudahkan kamu menulis artikel untuk mengisi blog dimana kamu menjadi publisher.

Iklan akan ditempatkan di blog kamu dan mulai menghasilkan uang setiap ada pengunjung meng-klik iklan yang tayang.

Meski cara ini terbilang mudah, namun kamu perlu mengetahui bahwa semuanya butuh proses karena pekerjaan ini tidak instan. Tapi, jika kamu serius di bidang ini maka kamu akan merasakan dollar mengalir tanpa henti ke akun kamu dan menerima pembayaran setiap bulan dari blog yang kamu miliki.

2. Affiliate marketing, mendapatkan komisi dari setiap penjualan yang terjadi melalui rekomendasi kamu

Program afiliasi sangat populer, mengikuti program ini kamu akan dibayar setiap kali ada penjualan yang terjadi melalui rekomendasi kamu. "Bagaimana saya bisa merekomendasikan barang atau produk sementara saya tidak punya?"

Banyak pertanyaan seperti itu yang dilemparkan kepada saya ketika saya mengusulkan teman-teman saya untuk mengikuti program afiliasi. Saya selalu menjawab "daftar saja di website toko online seperti lazada dan toko online lainnya".

Tidak perlu modal atau biaya untuk medaftar. Setelah mendaftar sebagai afiliasi maka kamu akan dibekali sebuah link khusus sebagai alamat rekomendasi kamu. Selanjutnya kamu tinggal menyebarkan link tersebut di mana saja, baik di sosial media maupun di blog/website jika kamu memiliki blog.

"Bagaimana saya akan dibayar?" Setiap program afiliasi menawarkan komisi yang berbeda, biasanya berkisar antara 5 samapai 7%. Misalnya kamu mendaftar atau mengikuti program afiliasi Lazada dan kamu mengambil produk smartphone. Selanjutnya menyebarkan link afiliasi yang sudah kamu dapatkan tadi.

Jika seseorang meng-klik link tersebut yang mengarah ke smartphone yang ia cari dan karena minatnya ia langsung membeli, maka kamu akan mendapatkan komisi sesuai ketentuan program dari harga pembelian yang ia lakukan atau dari harga jual smartphone tersebut. Cukup mudah bukan?

3. Menjadi penulis, menjual artikel atau mengambil job review produk

Jika kamu suka menulis, tidak ada salahnya mencoba menjadi penulis lepas. Saat ini banyak blog/website yang membutuhkan jasa penulis artikel untuk website mereka, ada juga yang membutuhkan jasa penulis untuk review produk.

Jika kamu memiliki keahlian di bidang review produk, pekerjaan ini akan sangat menghasilkan.

Sebagai contoh, blog ini dan blog saya lainnya juga mengandalkan jasa penulis artikel. Ada yang saya bayar per bulan dan ada juga yang saya bayar per artikel. Berapa yang saya keluarkan per bulan untuk menggunakan jasa penulis artikel? 1 hingga 1,5 jutaan hanya untuk penulis artikel.

Contoh yang saya sebutkan hanya garis kecilnya saja, masih banyak teman sesama blogger yang mengeluarkan lebih banyak modal untuk mengisi artikel blog/website mereka.

Demikianlah peluang usaha yang bisa dikerjakan dari rumah. Kamu bisa bekerja secara part time dan bekerja full time jika pekerjaan ini sudah menghasilkan uang yang cukup untuk memenuhi kebutuhan kamu.

0 Response to "Contoh Peluang Usaha yang Bisa di Kerjakan Dengan Mudah Dari Rumah"

Post a Comment

Iklan Atas Artikel

Iklan Tengah Artikel 1

Iklan Tengah Artikel 2

Iklan Bawah Artikel